Seperti biasanya, setiap hari tim Bangsal Menggawe mendatangi beberapa sekolah yang ada di seputaran Pemenang. Hari ini tanggal 9 Februari 2017, kami mengunjungi sekolah yang ada di seputaran Tanjung, mulai dari Sekolah Dasar (SD) sampai Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat.
Ada sekitar 17 sekolah yang ada pada catatan kami, yang akan kami kunjungi dan mengundang berpartisipasi dalam hajatan tahunan, Bangsal Menggawe. Ahmad Rosidi dan Rizal Amirullah berkunjung ke beberapa sekolah yang ada di Kecamatan Tanjung, kami sengaja memulainya dari sekolah yang berada di ujung barat kecamatan Tanjung, untuk memudahkan identifikasi terhadap sekolah yang kali saja ada yang terlewat dan tidak sempat mengunjunginya kemudian menyisirnya ke arah timur. Kami memulainya dari SDN 1 Sigar Penjalin, Desa Sigar Penjalin, Dusun Cupek, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Lombok Utara.
Banyak masukan dan harapan yang kami terima dari beberapa sekolah yang ada di seputaran kecamatan Tanjung. sebenarnya masih banyak sekolah yang kami belum kunjungi, hari ini kami mengunjungi 10 sekolah, mulai dari Sekolah Dasar (SD) sampai Sekolah menengah Atas (SMA).
Cukup banyak sekolah yang kami sudah kunjungi hari ini, kami memutuskan untuk istirahat makan di salah satu warung yang berada tepat di depan pasar tradisional Tanjung. Sembari makan, kami mereview sekolah yang sudah kami kunjungi. Mendengar obrolah saya dengan Rizal, Ibu Sumarnah pemilik warung bertanya, “Ada urusan apa ke sekolah-sekolah?”, tanyanya, “Kami sedang mengundang sekolah-sekolah yang ada di Tanjung ini untuk ikut berpartisipasi Merudat masal di Pemenang,” jawab Rizal. Lalu Ibu Sumarnah menceritakan kisahnya saat beliau menonton rudat pada tahun 1982, “Dulu saya mulai nonton rudat itu sekitar tahun 1982, waktu itu saya masih sekolah SD kalau tidak salah, dulu rudat sangat disukai banyak orang, tapi sekarang sudah jarang kita jumpai, coba kita bangkitkan saja rudat ini lagi, rudat kan budaya kita di Lombok dan bagus juga kan”.
Berikut daftar sekolah yang kami kunjungi pada tanggal 9 Februari 2017.
1. SDN 1 Sigar Penjalin


2. SDN 2 Sigar Penjalin

3. SDN 1 Medana


4. SMA 1 Tanjung


5. SDN 8 Sokong


6. SDN 2 Sokong


7. SDN 1 Tanjung


8. SMPN 1 Tanjung


9. Yayasan Pendidikan Sunan Kalijaga (MA dan MTs Sunan Kalijaga)


10. SMKN 1 Tanjung

