Malam Selasa, 14 Januari 2019, pukul 20:00 WITA, materi Kelas Mendea diisi oleh Mahardika Yudha (Forum Lenteng, Jakarta). Melalui Skype, Om Diki (sapaan akrab si pemateri) berbagi cerita tentang OK. Pangan, yaitu tema utama dari perhelatan festival OK. Video – Indonesia Media Arts Festival 2017. Di tahun 2017, Om Diki berperan sebagai direktur artistik festival tersebut.

Di sela-sela ceritanya tentang OK. Pangan, Om Diki juga menyelipkan sejumlah pengetahuan tentang politik pangan, politik agraria, dan keterkaitannya dengan praktik-praktik gerakan seni kontemporer di Indonesia.
