Tari Keberagaman

Senin, 20 Maret 2017, Nia Agustina memulai projek tari bersama adik-adik muda Pemenang. Sebelumnya, Nia Agustina sudah bertemu dengan beberapa tokoh di Pemenang, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tidak lupa juga ia bertemu dengan pemuda-pemuda di Pemenang. Waktu itu Nia menceritakan mengenai projeknya dan mengajak siapa saja yang akan terlibat dalam projek tersebut, yaitu dari saudara-saudara kita yang beragama Hindu, Budha dan Islam. Setelah semua dinegosiasikan, tokoh-tokoh yang ditemui ini mendukung niatan tersebut.

Setelah semua sudah ditemui, mulailah mencari berapa orang yang akan ikut menari dan kapan jadwal latihannya. Senin, 20 Maret disepakati menjadi jadwal latihan pertama. Latihan pertama ini dilaksanakan di Sanggar Komunitas Kearifan Lokal tebango (K2LT), Dusun Tebango, Desa Pemenang Timur, tepatnya di rumah Metawadi (salah satu tokoh di Pemenang).

Pertemuan hari ini, ada sekitar 15 orang yang sempat ikut pada latihan pertama ini. Diawali dengan perkenalan satu per satu, kemudian menceritakan aktifitasnya dan pengalamannya. Setelah itu, dilanjutkan dengan menghafal gerakan yang sudah dipelajari sebelumnya oleh Nia dan Ayu beberapa hari lalu. Gerakan tersebut kemudian diajarkan kepada adik-adik tersebut.  Terlihat begitu cepat adik-adik ini menghafal gerakan, sampai-sampai ada yang menanyakan maksud gerakan yang dipelajari.

Latihan hari ini begitu bahagia dan menyenangkan. Kami berharap latihan berikutnya akan lebih banyak lagi yang ikut.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.