SELASA, 14 Maret 2017. Acara pembukaan Sepak Bangsal Cup (Bola Pantai) yang merupakan salah satu rangkaian kegiatan Bangsal Menggawe 2017 berjalan sangat meriah. Acara tersebut dibuka oleh H. Achmad Darma Camat Pemenang, sekaligus menyaksikan dua pertandingan sebagai pertandingan awal, yaitu antara Ojek FC vs Kaya Mirah Dan Camat FC vs Timbang Momot, dengan durasi 2 X 15 Menit pada tiap pertandingan.
Dalam pembukaan tersebut Camat Pemenang sangat mendukung acara tersebut karena merupakan event sepak bola pantai satu-satunya di Kecamatan Pemenang.
“Pada pertandingan sepak bola pantai atau Bangsal Cup yang digagas oleh kawan-kawan pasirputih ini, saya berharap kepada semua peserta/ tim yang bertanding agar menjaga keamanan dan sportifitas, intinya kita senang-senang,” ucap Camat Pemenang ketika memberikan sambutan sekaligus membuka pertandingan perdana tersebut, kemudian menendang bola ke-arah gawang sebagai pertanda bahwa Bangsal Cup dimulai.



Pertandingan pertama pada acara ini adalah antara Ojek Fc vs Kaya Mirah dengan skor imbang 6 – 6. Pertandingan kedua antara Timbang Momot vs Camat FC dengan skor 6 – 1, yang dimenangkan oleh tim Timbang Momot. Sementara skor imbang yang dihasilkan antara Ojek FC vs Kaya Mirah diakhiri dengan adu penalti dengan skor 2 – 1 yang dimenangkan oleh Ojek FC.
Pertandingan Bangsal Cup menggunakan sistem permainan futsal dengan aturan–aturan yang sama seperti sepak bola futsal dan menggunakan sistem gugur, dimana club yang kalah langsung digugurkan. ***